Penerapan Algoritma Brute Force Pada Sistem Informasi Perpustakaan SD Negeri 15 Muara Dua Berbasis Web

Penulis

  • Sujacka Retno, Nurhayati, T Irfan Fajri

DOI:

https://doi.org/10.5201/jet.v3i1.267

Kata Kunci:

Sistem, Website, PHP-MySQL

Abstrak

Perpustakaan merupakan salah satu fasilitas yang dimiliki oleh institusi pendidikan dalam upaya pelayanannya di bidang pendidikan. Peranan perpustakaan sangat penting dalam menyediakan buku-buku ilmiah untuk kalangan siswa dan guru dengan upaya memberikan pelayanan yang maksimal. Oleh karena itu pihak perpustakaan selalu menambah jumlah buku yang disediakan. Dengan banyaknya jumlah buku maka petugas perpustakaan tentu akan mengalami kesulitan dalam hal pencarian data buku yang terdapat pada perpustakaan tersebut. Maka dari itu, pada penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah sistem perpustakaan yang diharapkan mampu membantu memudahkan proses pengelolaan terkait kegiatan keperpustakaan seperti peminjaman buku, pengembalian buku, penginputan data buku dan sebagainya. Sistem ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemograman PHP dengan menambahkan algoritma Brute Force agar membantu memudahkan pencarian data buku yang jumlahnya banyak.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-03-30

Cara Mengutip

Sujacka Retno, Nurhayati, T Irfan Fajri. (2022). Penerapan Algoritma Brute Force Pada Sistem Informasi Perpustakaan SD Negeri 15 Muara Dua Berbasis Web . Jurnal Elektronika Dan Teknologi Informasi, 3(1), 49-55. https://doi.org/10.5201/jet.v3i1.267

Terbitan

Bagian

TABEL OF CONTENT